Keprionline.co.id, Karimun – Punguan Raja Sonang Boru bere se Tanjung Balai Karimun gelar aksi kemanusiaan donor darah yang diselenggarakan di Sekretariat Punguan Raja Sonang jalan Raja Oesman No 82 Batu Lipai, Keluarahan Sungai Lakam Barat, Kecamatan Karimun, Sabtu ( 18/11/2023).
Ketua Punguan Raja Sonang Karimun, Parluhutan Pakpahan mengatakan, Aksi kemanusiaan donor darah ini, sebagai bentuk kepedulian Punguan Raja Sonang Boru dan bere Se Tanjung Balai Karimun kepada warga Karimun yang membutuhkan darah.
“Punguan Raja Sonang di Karimun melalui kegiatan ini berharap kebutuhan stok darah di PMI Karimun tetap ada, karena darah ini sangat penting dan bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan dengan adanya slogan “Setetes Darah Anda Sangat Berarti Bagi Mereka”. Sebagai sebuah tanda kasih, dimana kantung darah memang kerap menjadi sebuah penyelamat bagi masyarakat yang membutuhkannya walaupun setetes”, ujar Parluhutan
Gelar donor darah Punguan Raja Sonang Karimun menggandeng PMI Karimun, dimana para pendonor bukan hanya dari anggota punguan tetapi ada dari luar punguan seperti suku-suku lainnya, tentu ini menjadi bukti bahwa Punguan Raja Sonang di Karimun selalu menjungjung nilai silaturahmi dengan seluruh warga Karimun, ujar Parluhutan.
Selain itu, Donor darah juga bisa memberikan manfaat bagi kesehatan tubuh kita sendiri, seperti membantu mengganti sel-sel darah yang rusak, meningkatkan produksi sel darah merah, dan membantu menurunkan risiko penyakit jantung, kata Parluhutan
Ketua Panitia HUT Punguan Raja Sonang Karimun, AKP Binsar Samosir mengatakan, Kegiatan donor darah ini disejalankan dengan Ulang Tahun Emas Punguan Raja Sonang Boru Ibebere yang diselenggarakan bulan Desember yang akan datang.
Selain menggelar donor darah Punguan Raja Sonang Karimun melakukan pembagian paket sembako kepada warga Karimun yang membutuhkan, ujar Binsar Samosir . ( Jantua Dolok Saribu S. I. kom) .