Keprionline.co.id, Batam – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kepulauan Riau, Mahbub Daryanto, memukul gong pembukaan Pesparawi Provinsi Kepri ke VI yang diselenggarakan di Ball Room Hotel Pasific Kota Batam, Kamis ( 12/09/2024).
Ketua Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah ( LPPD ) Provinsi Kepri, Jumaga Nadeak, Pesparawi ini bukan hanya sekedar perlombaan saja, tetapi ini merupakan momentum bersejarah bagi seluruh umat Kristen yang ada di provinsi kepri..
Pembukaan Pesparawi akan mengukir sejarah bagi kita semua karena ini pertama kali diadakan lomba pesparawi antar kabupaten kota di Kepri yaitu Karimun, Bintan, Batam dan Tanjungpinang, kedepan saya berharap, Pesparawi tingkat provinsi bisa di ikuti Kabupaten Natua, Anambas dan Lingga, Ujar ketua LPPD Kepri, Jumaga Nadeak.
Selian itu, para juara kontingen Pesparawi Kepri ke VI ini akan kita kirim untuk mengikuti Pesparawi Nasional XIV tahun 2025 Papua Barat, semoga semuanya berjalan lancar dan terima kasih atas semua dukungan Aras Gereja, Tokoh masyarakat Kepri, Pemerintah daerah tingkat Provinsi, kota dan Kabupaten, ujar Jumaga Nadeak.
Ketua Panitia Pesparawi Kepri, Pdt Resmina Sihombing, S.Th Pesparawi Provinsi Kepri ke VI ini, di ikuti oleh Empat Kabupaten Kota yang ada di Provinsi Kepri, Yaitu Kota Batam , Kota Tanjung Pinang, Kabupaten Bintan dan Kabupaten Karimun dengan jumlah keseluruhan peserta 670 orang
Terdiri dari Kota Batam sebanyak 168 orang, Kota Tanjung Pinang 209 orang, Kabupaten Tanjung Balai Karimun 140 orang, Kabupaten Bintan 105 orang.
Pesparawi Propinsi Kepri tahun 2024 akan memperlombakan 11 Kategori, Paduan Suara Anak (PSA), Paduan Suara Remaja Pemuda (PSRP), Paduan Suara Wanita (PSW), Paduan Suara Pria (PSP), Paduan Suara Dewasa Campuran (PSDC), Vocal Grup,Solo Remaja Putri, Solo Remaja Putra, Solo Anak 10-13 tahun, Solo Anak 7-9 Tahun
Musik Pop Gerejawi
Pesparawi menghadirkan Dewan juri dari Institut Agama Kristen Negeri Tarutung dan dari Kota Batam. Penilain perlombaan pesparawi nanti akan di nilai oleh tim juri yang terdiri dari dua tim Juri di dua ruangan yang berbeda yaitu di ruangan Ballroom ini dan di ruang Ferdinan. Dana pelaksanaan kegiatan Pesparwi ini, sepenuhnya bersumber dari APBD Provinsi Kepri, oleh karena itu kami ucapakan terima kasih kepada Bapak Gubernur Kepri, dan juga semua pihak yang terkait dengan terlaksananya PESPARAWI Kepri ke VI ini, ujar Pdt Resmina Sihombing .
Kepala Kantor Wilayah (KAKANWIL) Kementerian Agama Provinsi Kepulauan Riau, DR. H. Mahbub Daryanto, M.Pd.I. mengatakan, Pentingnya Pesparawi sebagai sarana untuk pembinaan mental dan spiritual umat Kristen serta pemeliharaan persaudaraan. “ Pesparawi tidak hanya sebagai ajang kompetisi, tetapi juga sebagai bentuk kerukunan dan pengembangan kreativitas seni keagamaan Kristen,” jelasnya.
Dia berharap Pesparawi kali dapat mempererat kebersamaan dan memperkokoh iman melalui puji-pujian kepada Tuhan.
“Melalui nyanyian dan pujian yang terpadu dalam nada, irama dan lirik, mari kita jadikan Pesparawi sebagai panggung untuk menunjukkan kepada dunia betapa kayanya bangsa kita akan keberagaman, keindahan, dan kekuatan iman kita sebagai satu bangsa, satu Indonesia,” ujar Mahhub.
“Kiranya perhelatan Pesparawi ini menjadi momentum berharga untuk menghidupkan kegiatan Pesparawi sebagai rumah bermazmur dalam kebersamaan ekumenis memuliakan Allah dan mewartakan kabar baik, mulai dari daerah sampai tingkat nasional,” sambungnya.
“Selamat mengikuti Pesparawi VI Provinsi Kepri tahun 2024 di kota Batam.,” tutupnya. ( Jantua ).