KEPRIONLINE.CO.ID, NASIONAL – Setiap orang selalu bermimpi untuk bisa liburan ke luar negeri, apalagi yang mempunyai hobby olahraga khususnya sepakbola. Begitu juga halnya dengan seorang driver ojol, namanya kian melejit di sosial media akun Tiktok.
Usai unggahan videonya di sosial media akun Tiktok @guntragussalim. Ia membagikan pengalamanya menonton pertandingan sepakbola di Qatar sekaligus liburan santai secara gratis viral di media sosial.
“Jarang-jarang liburan, sekali liburan ke Qatar,” tulis akun tiktok miliknya.
Driver ojol asal Samarinda, bernama lengkap Guntur Agus Salim mengunggah videonya selama berada di Qatar. Ia mendapatkan tiket gratis karena diberikan manajemen GoTo
Ia mendapatkan tiga pertandingan sekaligus yakni Belanda lawan Qatar, Spanyol melawan Jerman, dan Brasil melawan Swiss.
“Rejeki siapa yang tau. Yang penting kerja jujur dan berkah buat keluarga,” ungkapnya.
Dalam unggahan video, Guntur selalu mengenakkan jaket dan topi ojol, sebagai rasa terimakasih kepada Manajemen GoTo yang sudah mengaprisiasikan dirinya untuk mendapatkan tiket gratis menonton piala dunia di Qatar.
“Selama ini saya fokus amanah kerja aja, ga nyangka diapresiasi sampai segininya,” ujar Guntur.
“Saya terpilih berdasarkan penyelesaian order tertinggi dan gak pernah curang,” tulisnya.
Teman-temannya sampai banyak yang tidak percaya bahwa dirinya tengah berada di Qatar saat Ia mengunggah statusnya. Bahkan ada yang merasa bahwa ia mengedit video selayaknya berada di Qatar.
Hingga saat ini video yang diunggah akun tiktok tersebut sudah dilihat lebih dari 3 juta kali ditonton, 304.100 tanda suka, 9015 ragam komentar dari warganet dan 5606 video dibagikan.
“Apresiasi buat GoTo. Selamat bang, lelah mu menjadi berkah, meskipun saya cuman lihat saja sudah senang”, tulis akun @rasjava25. (KEPRIONLINE.CO.ID).