Keprionline.co.id, Kepri Lingga – Menyambut Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili yang jatuh pada tahun 2025, lebih dari 1.000 lampion menghiasi kota Dabo Singkep, menciptakan suasana meriah dan penuh semangat.
Pemasangan lampion ini merupakan inisiatif dari pihak Kelenteng Cetya Dharma Ratna Dabo Singkep sebagai bagian dari perayaan tradisional yang dinantikan masyarakat Tionghoa setempat.
Ketua Panitia Imlek 2025, Dennis Tai, mengungkapkan bahwa pemasangan lampion bertujuan untuk memeriahkan suasana dan mempererat tali persaudaraan di kalangan masyarakat.
Ia juga menyampaikan rasa bangganya karena pada perayaan Imlek tahun ini, banyak warga Tionghoa yang kembali ke kampung halaman untuk merayakan bersama keluarga.
“Imlek tahun ini terasa lebih meriah dan membanggakan karena banyak saudara kita yang pulang kampung. Ini menunjukkan betapa kuatnya ikatan kekeluargaan dan tradisi yang tetap terjaga,” ujar Dennis Tai.
Selain kemeriahan dekorasi lampion, rangkaian perayaan juga akan diisi dengan kegiatan sosial.
Pada hari raya ke-4 nanti, panitia akan menggelar lelang amal di mana seluruh dana yang terkumpul dari para donatur akan digunakan untuk berbagai kegiatan sosial sepanjang tahun 2025.
Diketahui, Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili kali ini bertepatan dengan shio Ular Kayu, yang dipercaya membawa energi kebijaksanaan, ketekunan, dan transformasi dalam kehidupan. ( Sapparuddin).