Keprionline.co.id, Karimun – Masyarakat Moro mendukung Aunur Rafiq sebagai Bakal Calon Wakil Gubernur Kepri periode 2024 – 2029 yang diselenggarakan di Gedung Batminton Moro pangkal lanang, Sabtu ( 6/7/2024 ).
Dr.H.Aunur Rapiq S.sos.Msi mengatakan, saat ini pemberian dukungan kepada saya terus berdatangan, dan saya mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat Karimun yang memberikan dukungan kepada saya untuk maju pada Pilkada yang akan datang, ujar Aunur Rafiq.
Tapi di sela-sela deklarasi dukungan ini, saya juga berpesan kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga dan menjalin silaturahmi, jangan karena beda pilihan masyarakat karimun jadi terpecah, ujar Rafiq.
Mari kita saling mendukung untuk kemajuan Karimun, dan insya Allah jika terpilih menjadi Wakil Gubernur saya komitmen untuk meningkatkan SDM masyarakat Kepri, ujar Aunur Rafiq.
Ketua pelaksana silaturahmi dan deklarasi dukungan Dr H.Aunur Rafiq S.sos,Msi, Syafrizal memberikan apresiasi kepada masyarakat Moro atas dukungan yang diberikan kepada Aunur Rafiq.
Dukungan kepada Rafiq terdiri dari tokoh Agama , Tokoh adat,Tokoh Melayu, Majelis Taklim Masjid yang ada di Moro, perhimpunan Batak, Tionghoa, Bugis Buton, Flores , PAC Apmikimmdo, ujar Syafrizal.
Ketua DPC Apmikimmdo Karimun, Arif Siregar mewakili PAC Apmikimmdo Moro menyatakan Dr.H Aunur Rafiq S.sos,Msi layak didukung sebagai cawagub Kepri sebagai putra terbaik Karimun dan sepakat mendukung penuh atas niat Beliau maju dicawagub nanti ,ucapnya mengakhiri. ( Sonip.S)